Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Manfaat Buah Ceri Umtuk Sistem Kekebalan Tubuh

Manfaat Buah Ceri - Buah ceri merupakan buah yang tidak asing lagi bagi masyarakat Indonesia bahkan dunia. Buah yang kerap kali sebagai pemanis kue tart ini ada banyak manfaat untuk kesehatan tubuh. Buah yang memiliki warna khas merah dan bentuk serta rasa yang khas ini diketahui mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh kita.

Hal tersebut erat kaitannya dengan kandungan zat gizi yang ada pada buah ceri.

Selain sering digunakan untuk hiasan kue, buah ceri juga memiliki beragam manfaat misalnya mampu meningkatkan kualitas tidur. Sehingga cocok dikonsumsi oleh Anda yang terkena gangguan tidur. Selain itu, masih banyak lagi manfaat dari buah ceri ini.

7 Manfaat Buah Ceri untuk Kesehatan



1. Meningkatkan Fungsi Kekebalan Tubuh
Buah ceri mengandung pigmen merah alami yang disebut sebagai antosianin. Antosianin ini sendiri merupakan salah satu jenis antioksidan. Dimana fungsi antioksidan adalah menangkal radikal bebas dan menetralkan radikal bebas yang telah masuk ke dalam tubuh. Sel-sel yang terserang radikal bebas dapat memicu terjadi kanker. Mengonsumsi buah ceri secara teratur dapat menghambat kerusakan sel.

Selain itu, kandungan flavonoid pada buah ceri ini juga dapat berfungsi sebagai antioksidan. Dimana fungsi flavonoid ini dapat meningkatkan kekebalan tubuh. Sehingga, tubuh tidak mudah terserang penyakit.

2. Obat Tidur Alami
Manfaat buah ceri yang lain yaitu sebagai obat tidur alami ketika Anda kesulitan tidur. Kesulitan tidur ini dapat diakibatkan oleh gangguan stres, banyaknya pekerjaan, banyaknya tuntutan hidup, terlalu berpikir atas sesuatu hal, gelisah dan mudah khawatir.

Buah ceri mengandung melatonin yang merupakan suatu hormon yang mengatur siklus tidur dan bangun seseorang. Sehingga, ketika Anda mengonsumsi buah ceri ini secara teratur dapat memperbaiki pola tidur Anda dan memberikan solusi ketika Anda mengalami kesulitan untuk tidur.

3. Merawat Kesehatan Jantung
Jantung merupakan organ terpenting pada manusia. Apabila terjadi gangguan sedikit saja, maka seluruh organnya juga akan terganggu. Hal ini karena jantung bertanggung jawab terhadap sirkulasi darah yang ada pada tubuh manusia. Sehingga, kesehatannya perlu dirawat dengan baik agar tetap sehat. Salah satunya dalah dengan rajin mengonsumi buah ceri, baik dalam bentuk jus ataupun dikonsumsi langsung.

Buah ceri mengandung potassium yang merupakan zat gizi yang amat penting yang dibutuhkan untuk merawat kesehatan jantung. Potassium berfungsi untuk menurunkan risiko penyakit serangan jantung dan stroke. Selain itu, buah ceri juga mengandung mineral kalium yang bertanggung jawab terhadap irama detak jantung. Buah ceri juga mengandung antioksidan tinggi yang berfungsi untuk mengurangi peradangan.

4. Menjaga Tekanan Darah
Manfaat buah ceri lainnya yaitu menjaga tekanan darah. Makanan-makanan yang kita konsumsi sehari-hari umumnya mengandung natrium yang tinggi. Dimana natrium ini dapat memicu kenaikan tekanan darah, sehingga dapat menyebabkan tekanan darah tinggi. Seseorang dengan tekanan darah tinggi dapat berisiko terkena serangan jantung dan juga stroke.

Salah satu cara untuk menjaga tekanan darah di dalam tubuh yaitu dengan cara mengonsumsi buah ceri. Buah ceri mengandung kalium yang mampu mengontrol jumlah natrium yang masuk ke dalam tubuh. Sehingga, secara otomatis juga dapat menyeimbangkan jumlah natrium dan tekanan darah di dalam tubuh.

5. Mengatasi Nyeri Sendi
Manfaat buah ceri berikutnya yaitu mengatasi nyeri sendi. Nyeri sendi dapat terjadi ketika Anda tidur pada posis yang kurang tepat ataupun tubuh Anda mengangkat beban melebihi batas. Akibatnya sendi-sendi pada tubuh terasa kaku dan nyeri. Hal ini akan membuat ketidaknyamanan saat bekerja. Buah ceri merupakan salah satu buah yang dapat mengatasi nyeri sendi ini.

Buah ceri mengandung antosianin dan flavonoid yang berfungsi sebagai anti inflamasi. Fungsinya sebagai anti inflamasi ini dapat membantu mengatasi kerusakan oksidatif yang dapat memicu rasa nyeri pada tubuh. Mengonsumsi jus buah ceri setiap hari dapat mengurangi peradangan secara signifikan dan mampu mengurangi nyeri sendi.

 6. Makanan Diet yang Sehat
Manfaat buah ceri berikutnya yaitu sebagai makanan diet yang sehat. Buah ceri mengandung kalori yang amat kecil yaitu hanya 1 Kkal. Selain itu, buah ceri mengandung berbagai zat gizi yang dibutuhkan oleh tubuh. Kandungannya antara lain serat, vitamin C, kalium, karotenoid, dan masih banyak kandungan gizi yang lainnnya.

Selain itu, asam yang terkandung pada buah ceri mampu mengurangi lemak pada tubuh. Sehingga, selalu sediakan buah ceri pada menu diet Anda untuk mendapatkan diet yang baik dan bergizi.

7. Membantu Meningkatkan Fungsi Memori
Kandungan antosianin dapat warna merah buah ceri ini dapat berfungsi mencegah adanya kerusakan sel-sel saraf pada otak. Sehingga dapat membantu meningkatkan fungsi memori. Antosianin yang merupakan antioksidan ini dapat melindungi bagian otak yang bertanggung jawab terhadap memori. Sehingga, mampu meningkatkan kinerja otak dan mempertajam fungsi memori.

Posting Komentar untuk "Manfaat Buah Ceri Umtuk Sistem Kekebalan Tubuh"