Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

7 Manfaat Buah Nanas untuk Kesehatan Organ Vital

Manfaat buah nanas sangat banyak, salah satunya adalah bisa melindungi tubuh dari penyakit scurvi. Scurvi sendiri adalah penyakit yang muncul disebabkan oleh gagalnya pembentukan osteoid karena kolagen tidak berfungsi lagi. Jadi jangan ragu lagi untuk teratur mengonsumsi buah ini.

Tanaman tropis ini memang populer akan paduan rasa manis dan asam yang khas. Selain bisa disantap langsung, buah nanas juga tidak kalah lezat dijadikan jus, asinan hingga infused water. Penasaran apa manfaat lain dari buah nanas? Yuk langsung saja disimak ulasannya berikut ini.

Manfaat Buah Nanas untuk Organ Vital


1. Meningkatkan Imun Tubuh
Buah nanas adalah salah satu buah yang kaya akan kandungan Vitamin C. Timbangannya adalah, 100 gram buah nanas bisa mengandung hingga 47,8% Vitamin C, yang mana takarannya setara dengan 80% Vitamin C yang dibutuhkan oleh tubuh manusia setiap hari. Fakta ini membuat buah nanas sebagai salah satu sumber asam askorbat paling banyak nan lezat.

Dan tahukan Anda apa manfaat dari Vitamin C? Salah satu manfaat Vitamin C adalah bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Tubuh manusia yang memiliki asupan Vitamin C yang cukup, akan terhindar dari segala macam penyakit karena sistem imunnya sangat tebal. Cara kerjanya adalah dengan merangsang sel darah putih agar lebih gencar memerangi virus penyakit.

2. Sumber Kolagen
Seperti yang telah disebutkan di atas bahwa buah nanas mengandung banyak sekali kandungan Vitamin C yang mana sangat dibutuhkan oleh tubuh manusia. Ternyata selain bisa menguatkan sistem kekebalan tubuh, manfaat buah nanas lain adalah bisa menjadi sumber kolagen yang penting. Kolagen adalah protein dalam tubuh yang kinerjanya membutuhkan pasokan Vitamin C yang banyak.

Kolagen sangat dibutuhkan oleh kulit, pembuluh darah, tulang dan organ vital tubuh lainnya. Oleh karena itu, jika Anda ingin kinerja kolagen lancar, maka Anda harus memasok Vitamin C ke dalam tubuh hingga cukup. Tanpa pasokan Vitamin C yang memadai, tubuh akan terjangkit penyakit. Jadi cukupilah pasokan Vitamin tubuh Anda dengan mengonsumi buah nanas secara teratur.

3. Baik untuk Pencernaan
Banyak masalah pencernaan yang bisa terjadi pada manusia, mulai dari diare, gangguan usus besar, konstipasi hingga pembekuan darah. Untuk menghindarkan tubuh dari berbagai penyakit berbaya tersebut, maka dibutuhkan asupan serat yang cukup dan nutrisi yang baik lainnya.

Kabar baiknya, buah nanas mengandung serat yang banyak yang sangat dibutuhkan oleh manusia. Dengan kandungan serat dan nutrisi bermanfaat lainnya, dijamin pencernaan manusia akan lancar dan terhindar dari berbagai macam penyakit penceranaan yang mematikan. Serat juga akan membuat Anda merasa kenyang lebih lama, jadi akan sangat bagus untuk program diet Anda.

4. Melancarkan Sirkulasi Darah
Manfaat buah nanas berikutnya adalah bisa melancarakan sirkulasi darah dalam tubuh manusia. Ini karena buah nanas mengandung banyak mineral tembaga yang mana sangat dibutuhkan oleh tubuh manusia. Mineral tembaga adalah zat penting dalam tubuh yang berfungsi membantu melancarkan sirkulasi darah. Mineral ini juga salah satu unsur utama dalam pembentukan hemoglobin yang sehat.

5. Menutrisi Kulit
Selain memiliki khasiat yang banyak untuk membantu menyembuhkan dan menyehatkan organ vital, buah nanas juga bermanfaat untuk kecantikan. Mengonsumi buah nanas secara teratut dapat membuat kulit lebih sehat dan anti keriput. Bisa dibilang, buah nanas ini merupakan salah satu obat anti penuaan dini yang ampuh.

Kandungan Vitamin C di dalam buah nanas memang ampuh untuk menghilangkan komedo, memperindah kulit dan mencerahkan kulit wajah. Khusus wanita, daripada perawatan mahal-mahal, lebih baik mengonsumi buah nanas secara teratur. Bonusnya adalah rasanya yang lezat dan harganya yang ekonomis.

6. Mengatasi Rambut Rontok
Rambut rontok adalah masalah pelik yang bisa membuat penderitanya bingung bukan main. Sebenarnya rambut rontok sangat bisa dihindari kok, dan caranya sangat natural sekali, salah satunya adalah dengan mengonsumsi buah nanas.Ya, manfaat buah nanas lainnya adalah untuk mengatasi rambut rontok, tidak lain tidak bukan karena kandungan Vitamin C nya yang melimpah.

7. Anti Inflamasi dan Antioksidan
Buah nanas juga berkhasiat sebagai agen anti inflamasi atau peradangan. Dengan mengonsumsi buah ini. Mengonsumsi buah nanas secara teratur akan menghindarkan Anda dari berbagai penyakit yang menyebabkan nyeri pada tubuh. Hebat sekali bukan?

Selain itu buah nanas juga kaya akan kandungan antioksidan yang mana sangat dibutuhkan oleh tubuh manusia. Salah satu manfaat dari zat antioksidan ini adalah bisa menghindarkan risiko terkena penyakit jantung. Zat antioksidan juga bermanfaat untuk sistem kardiovaskular lainnya dalam tubuh manusia.

Demikianlah pembahasan tentang manfaat buah nanas untuk kesehatan organ vital manusia. Sekarang ini mengonsumi sumber makanan alami semisal buah nanas memang menjadi pilihan yang wajib. Kandungan zat dan nutrisinya yang melimpah sangat mampu menghindarkan manusia dari berbagai penyakit modern yang berbahaya dan mengerikan.

Posting Komentar untuk "7 Manfaat Buah Nanas untuk Kesehatan Organ Vital"